Sabtu, 17 November 2012

Hasil Pertandingan Timnas Indonesia vs Kamerun


Hasil Pertandingan Timnas Indonesia vs Kamerun - Timnas Indonesia telah melakukan Laga Uji Coba melawan Kamerun di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu sore (17/11/12). Dalam laga Uji Coba tersebut, tidak ada satu pun gol yang tercipta, hanya berakhir dengan skor 0 - 0. 

Di Babak pertama, Kamerun mempunyai 2 peluang emas. Kamerun mampu memberikan ancaman terhadap kiper Endra Prasetya, tetapi kedua peluang emas tersebut tidak membuahkan hasil, Saat itu kiper Endra Prasetya melakukan penyelamatan gemilang. Saat pemain striker kamerun sempat lolos dari jebakan offside, kiper Endra Prasetya mampu mengantisipasi bola dengan baik. 

Timnas Indonesia mulai bangkit. Salah satunya kerja sama satu dua antara Andik dan Nopendi, di akhiri dengan umpan datar ke tengah oleh Nopendi, sayang bola masih bisa di halau oleh pemain bek Kamerun.

Indonesia kembali menekan, di menit 40 lagi - lagi akselerasi ditunjukkan pemain indonesia kedalam kotak penalti, namun kembali gagal dan diselamatkan oleh pemain bek kamerun.

Di Babak kedua, indonesia kembali menekan, beberapa peluang tercipta pada babak kedua, sayang tendangan keras masih bisa di antisipasi oleh penjaga gawang Kamerun. Setelah itu, peluang kembali tercipta. Irfan bachdim yang melakukan serangan, kemudian datang Van bukering, lalu ia melakukan umpan satu dua, sayangnya tendangan Irfan bachdim masih bisa di tangkap oleh kiper Kamerun.

Di menit ke 54, Andik hampir mencetak membobol gawang Kamerun. Saat Andik sedang berusaha melewati pemain - pemain Kamerun, tendangan plessing nya masih bisa di tepis oleh penjaga gawang Kamerun.

Peluang kembali di dapat oleh kubu timnas, di menit ke 73. Lewat kerja sama Irfan bachdim, Elie Aiboy dan Bambang Pamungkas, sayang bola mengenai barisan pertahanan Kamerun. 

Di menit ke 77, Kamerun sempat mencetak gol ke gawang Indonesia. Tapi, sayangnya gol itu di anulir oleh wasit karena pemain terlebih dahulu terperangkap offside. Sampai akhir pertandingan, tidak ada satu gol pun yang tercipta, yaitu berakhir dengan skor :

===========================================
Indonesia 0 - 0 Kamerun
===========================================

Adapun susunan pemain kedua tim, di bawah ini :

Indonesia :
Endra Prasetya, Nopendi, Wahyu Wijiastanto, Hamdi Ramdhan, Novan Setya, Tonnie Cussel, Andik Vermansyah, Irfan Bachdim, Bambang Pamungkas, Okto Maniani, Jhonny van Beukering, Taufiq. 

Kamerun :
Youthejehu Rostand, Fal Colling Ngoran, Oyongo Bitolo, Abounandzana, Jean Patrick, Aminou Bouba, Roger Toindouba, Kingue M Pondo, Ebah Tonie Julie, Makonn Longa, Ashu Tambe Clevis, Moundid Jengue Gustav. 

 

Powered by Blogger