Tips Agar Tidak Merasa Lelah dan Lemas saat Berpuasa - Kurang bersemangat saat berpuasa? atau lemas dan lelah saat berpuasa? nahh, pada postingan kali ini saya akan memberikan TipsAgar Tidak Merasa Lelah dan Lemas saat Berpuasa. Nah, berikut ini Tips Agar Tidak Merasa Lelah dan Lemas saat Berpuasa :
1. Usahakan jangan tidur setelah sahur.
Usahakan jangan tidur setelah sahur, tunggulah beberapa saat, Tidur setelah sahur ini akan membuat tubuh merasa lemas dan cepat lapar, karena saat tidur ion akan keluar, jadi kalau kita tidur setelah melaksanakan sahur, maka kita akan cepat kehilangan cairan dalam tubuh kita, sehingga saat pukul 9 pagi kita akan merasa lapar dan haus, serta kita juga akan malas melakukan sesuatu.
2. Saat sahur sebaiknya mengonsumsi Karbohidrat Kompleks
Hal ini disebabkan karbohidrat kompleks akan lebih lambat dipecah atau dicerna oleh gula darah, dengan demikian gula darah akan tetap stabil (tidak mengalami fluktuasi yang tinggi). Selain itu Karbohidrat kompleks juga sangat membantu proses metabolisme energi tubuh.
3. Jangan memakan Gorengan saat sahur
Makan gorengan ketika sahur sangat tidak dianjurkan, Hal ini disebabkan pasokan energi tubuh berkurang selama berpuasa. akibatnya seseorang akan mengantuk pada siang harinya.
4. Agar kenyang lebih lama, makanlah Nasi.
Nasi itu sudah tidak asing lagi dengan lidah orang Indonesia. Selain menyehatkan, nasi juga dapat mengasup energi didalam tubuh. Untuk nasi putih, saat berpuasa tubuh bisa tahan selama 8 jam. dan jika ingin kenyang lebih lama, usahakan memakan nasi merah.., kenapa? Nasi merah bisa membuat tubuh kenyang dan tidak merasa lapar hingga 10 jam kedepan, karena penyerapan energinya bisa lebih lambat dibandingkan nasi putih.
5. Kurangi yang manis - manis.
Makanan manis akan membuat tubuh melepaskan insulin dengan cepat sehingga memicu rasa cepat lapar. Fungsi insulin adalah memasukkan gula dari dalam darah ke dalam sel-sel tubuh dan digunakan sebagai sumber energi.
Makanan yang manis hanya bertahan 2 jam setelah dimakan. Padahal kita harus menahan puasa selama 14 jam jadi akan ada waktu 12 jam kondisi tubuh akan lemas.